Bagaimana Tiongkok berhasil bangkit dari kemiskinan dan menjadi kekuatan ekonomi terbesar kedua di dunia dalam waktu kurang dari setengah abad? Apa rahasia di balik perpaduan unik antara sosialisme dan kapitalisme yang telah menciptakan “keajaiban ekonomi Tiongkok”?
Buku ini mengungkap strategi dan dinamika yang membentuk perekonomian Tiongkok saat ini—dari peran negara dalam mengarahkan inovasi, kebijakan keterbukaan yang telah menarik investasi global, hingga pengaruh budaya dan pola pikir yang membentuk kebijakan ekonomi Tiongkok. Selain manfaat geopolitik dari memahami strategi ekonomi Tiongkok, terdapat juga keuntungan finansial yang signifikan. Pemahaman yang lebih dalam tentang sistem ekonomi Tiongkok dapat membantu perusahaan global mengidentifikasi peluang pasar baru, membantu investor mengelola risiko dan peluang dengan lebih baik, serta memberi para pengambil kebijakan wawasan berharga dalam menjalin kerja sama dengan Tiongkok.
Buku ini bukan sekadar panduan untuk memahami ekonomi Tiongkok, melainkan juga kunci untuk memahami masa depan ekonomi global.
Penulis: Keyu Jin
Penerbit: Gramedia, 2026
Kategori: Sosial
ISBN: 9786020684550
SKU: BRD24874
Bahasa: Indonesia
Dimensi: 15 x 23 cm l Softcover
Tebal: 384 hlm | Bookpaper
Harga: 124.000